Sabtu, 24 November 2012

A. Pendahuluan
Perencaaan produksi adalah pernyataan rencana produksi ke dalam
bentuk agregat. Perencanaan produksi ini merupakan alat komunikasi antara
manajemen teras ( top management ) dan manufaktur. Di samping itu juga,
perencanaan produksi merupakan pegangan untuk merancang jadwal induk
produksi. Beberapa fungsi lain perencanan produksi adalah :
1. Menjamin rencana penjualan dan rencana produksi konsisten terhadapa
rencana strategis perusahaan
2. Sebagai alat ukur performansi proses perencanaan produksi
3. Menjamin kemampuan produksi konsisten terhadap rencana produksi
4. Memonitor hasil produksi aktual terhadap rencana produksi dan membuat
penyesuaian.
5. Mengatur persediaan produk jadi untuk mencapai target produksi dan
rencana startegis
  1. Mengarahkan penyusunan dan pelaksanaan Jadwal

Agar manajemen teras dapat memfokuskan seluruh tingkat produksi
tanpa harus rinci, maka perencanaan produksi dinyatakan dalam kelompok
produk atau famili (agregat). Satuan unit yang dipakai dalam perencanaan
produksi bervariasi dari satu pabrik ke pabrik lain.Hal ini bergantung dari jenis
produk seperti : ton, liter, kubik, jam mesin atau jam orang.Jika satuan menit
sudah ditetapkan maka faktor konversi harus ditetapkan sebagai alat
komunikasi dengan deperatemen lainnya seperti departemen pemasaran dan
akuntansi. Satuan unit di atas harus dikonversikan dalam bentuk satuan
rupiah. Disamping menjaga faktor konversi diperlukan untuk menterjemahkan
perencanaan produksi ke jadwal produksi induk produksi.
Perencanaan produksi mempunyai waktu perencanaan yang cukup
panjang, biasanya 5 tahun. Rencana ini digunakan untuk perencanaan sumber
daya seperti ekspansi, pembelian mesin. Proses peramalan telah memberikan
informasi mengenai besarnya permintaan akan produk yang direncanakan.
Langkah selanjutnya adalah membuat rencana produksinya itu sendiri. Dalam
hal ini tidak semua permintaan dari hasil peramalan mungkin bisa diproduksi
karena kapasitas produksi yang dimiliki tidak mencukupi. Pada dasarnya
perencanaan produksi adalah upaya menjabarkan hasil peramalan menjadi
rencana produksi yang layak dilakukan dalam bentuk jadwal rencana produksi.

B.PEMAHAMAN
RENCANA PRODUKSI mencakup jumlah produk yg diinginkan pada waktu yg tepat dg biaya minimum & berkualitas.

RENCANA PRODUKSI menjadi dasar pembuatan anggaran operasi, keperluan SDM dan jam kerja biasa atau lembur. Kemudian utk menetapkan peralatan dan tingkat persediaan.

Perencanaan Produk adalah penentuan jenis barang atau jasa yang akan dibuat oleh suatu perusahaan dalam kegiatan sehari-harinya. Dan perencanaan produksi adalah

Perencanaan produksi (Production Planning) adalah salah satu dari berbagai macam bentuk perencanaan yaitu suatu kegiatan pendahuluan atas proses produksi yang akan dilaksanakan dalam usaha mencapai tujuan yang diinginkan perusahaan.
Perencanaan produksi sangat erat kaitannya dengan pengendalian persediaan sehingga sebagian besar perusahaan manufacture menempatkan fungsi perencanaan dan pengendalian persediaan dalam satu kesatuan.
Ditinjau dari bentuk industri, perencanaan produksi suatu perusahaan yang satu dengan perusahaan yang lainnya terdapat perbedaan. Banyak hal yang menyebabkan perbedaan tersebut, bahkan pada perusahaan yang sejenis.
Tujuan produksi bagi perusahaan adalah barang dengan spesifikasi tertentu memenuhi permintaan pelanggan. Tujuan tersebut dituangkan dalam Order Confirmation yang dibuat oleh bagian penjualan. Dengan demikian dapat disimpulkan tujuan produksi sepenuhnya  dirumuskan oleh sales department, berdasarkan order yang telah diterima. Karena tujuan produksi dirumuskan berdasarkan order yang telah diterima maka dalam fungsi perencanan produksi pengaruh forecasting pada sistem perencanaan produksi dapat dikatakan tidak signifikan.

3. PERENCANAAN PRODUKSI



Tidak ada komentar:

Posting Komentar